Sabtu, 18 Januari 2014

Pulang Ke kampung halamanku

          Kali ini saya ingin menceritakan pengalamanku ke kampung halaman ku Ciamis menggunakan motor pada bulan puasa, saya memulai perjalanan dari rumah setelah Sholat subuh, sahur dan menyiapkan yang saya perlukan untuk perjalanan jam 05.00. saya berangkat dari Babelan ke sukatani dan hawa begitu dingin waktu itu.

            Setelah melewati sukatani saya tiba di Cikarang dan mulai pengendara lainnya yang pulang kampung berkumpul di sana, lalu saya melewati ke Karawang, dan saya mencoba mengeber motor saya sampai kecepatan penuh dan hasilnya mencapai 121 km/jam sungguh kencang dan menyenangkan, lalu melewati daerah pasar dan menuju daerah purwakarta dan berhenti disana untuk mengisi bensin jam 7 pagi, setelah itu saya berangkat tiba di purwakarta lalu menuju subang setelah memasuki subang mulai macet sepanjang jalan, lalu saya disana berhenti di warung dan terpaksa buka puasa duluan karena sudah tidak kuat dan minum tolak angin dan makan pop mie.

            Lalu saya melanjutkan perjalanan saya ke daerah sekitar sumedang dan di sana saya di mintai tolong oleh supir mikrolet untuk mengatarkan seorang gadis yang sudah kejebak macet dari kemaren sore. Lalu saya mengiyakan dan mengatarkan gadis tersebut ke daerah majalengka dan sempat menanyakan namanya Dewi, sekitar jam 10 an tiba di majalengka dan saya berpisah dengan dia, lalu melanjutkan ke kampung halaman ku panawangan ciamis dan tiba pukul 11 siang, itulah pengalamanku ke kampung halamanku

Tidak ada komentar:

Posting Komentar